Ditulis Oleh by Stephanie pada September 4, 2024

Mengenal KidScent Young Living: Essential Oil untuk Anak-Anak

Seluruh tulisan di blog O2Hloung merupakan interpretasi pribadi dan dari sumber-sumber yang kami sadur. Tulisan ini bukanlah saran kesehatan. Apabila anda memerlukan saran medis silahkan menghubungi tenaga ahli yang berlisensi.

Gaya hidup sehat menggunakan essential oil saat ini sudah populer dan digandrungi oleh banyak keluarga. Tidak heran jika pada saat ini, banyak keluarga yang mengenalkan essential oil kepada anak-anak mereka. Namun, apa saja rekomendasinya? Oils2Hope sebagai Young Living Essential Oil Enthusiast and Lifestyle Educator akan mengenalkan rekomendasi produk KidScent Young Living kepada anda.

Mengenal KidScent Young Living: Essential Oil untuk Anak-Anak

Key Takeaways

  • Pada dasarnya, essential oil aman bagi anak-anak jika memperhatikan bahan dan cara penggunaannya.
  • Young Living memiliki berbagai varian KidScents essential oil yang dapat digunakan untuk anak-anak.

Apakah Essential Oil Aman untuk Anak-Anak?

Menurut Johns Hopkins Medicine, pada dasarnya essential oil aman digunakan untuk anak-anak. Namun, penggunaan essential oil untuk anak-anak perlu diperhatikan karena kulit anak-anak lebih sensitif.

Oleh karena itu dalam menggunakan essential oil untuk anak-anak, perlu menggunakan carrier oil untuk meminimalisir terjadinya iritasi. Selain itu, kamu juga perlu melihat apa saja bahan dasar dari essential tersebut.

Tidak hanya itu, kamu juga perlu menghindari essential oil yang mengandung alkohol dan bahan wewangian sintetis untuk meminimalisir iritasi kulit pada anak-anak. Untuk memastikan apakah essential oil tersebut aman untuk anak-anak, kamu juga bisa mengoleskan sedikit essential oil yang sudah diencerkan dengan carrier oil ke kulit anak-anak, untuk menguji keamanannya. Dari situ, kamu bisa melihat apakah ada reaksi alergi atau tidak.

Baca juga: Rekomendasi Essential Oil untuk Anak dan Tips Penggunaannya

Rekomendasi Produk Kidscent Young Living Essential Oil untuk Anak-Anak.

Ada beberapa rekomendasi essential oil untuk anak-anak yang bisa kamu gunakan. Sekarang, Oils2Hope akan memberitahu rekomendasi produk Kidscent Young Living Essential Oil untuk anak-anak.

1. KidScents Geneyus

Rekomendasi pertama adalah KidScents Geneyus Essential Oil dari Young Living. Essential oil ini merupakan perpaduan antara cedarwood, palo santo, dan myrrh essential oil, yang memberikan aroma menenangkan.

Tidak heran, essential oil satu ini cocok digunakan untuk membantu si kecil fokus dan berkonsentrasi saat belajar. Menurut Centre of Excellence, aroma earthy dari cedarwood yang menenangkan dan membantu meningkatkan konsentrasi. 

Kamu bisa menggunakan essential oil ini dengan diencerkan bersama carrier oil dan diaplikasikan secara topikal di area kulit yang kering, maupun dihirup secara langsung.

Rekomendasi Produk Kidscent Young Living Essential Oil untuk Anak-Anak.

2. KidScents Kidcare

Selanjutnya ada KidScents Kidcare. Jika tadi KidScents Geneyus dapat membantu meningkatkan konsentrasi anak, sedangkan KidScents Kidcare dapat membantu si kecil untuk menenangkan diri dan merasakan rileks saat dihirup.

Dengan perpaduan grand fir, tea tree, dan elemi, dapat membawa nuansa sejuk saat dioleskan pada kulit. Ini dapat menenangkan si kecil saat menghirupnya.

3. KidScents T-Gize

Dengan perpaduan dari peppermint, tangerin, fennel, dan ginger, KidScents T-Gize dapat membantu si kecil untuk merasakan ketenangan dan membantu memberikan rasa nyaman dan rileks.

KidScents T-Gize cocok digunakan saat si kecil merasakan gugup dan grogi karena berada di tempat atau situasi baru.

4. KidScents Refresh

KidScents Refresh diformulasikan untuk membantu melegakan pernapasan si kecil dan memberikan aroma yang segar untuk menjalani hari. KidScents Refresh mengandung eucalyptus, dorado azul, palo santo, dan pine.

Kamu bisa menggunakan essential oil ini dengan dioleskan di dada atau leher sebelum tidur maupun di-diffuse menggunakan diffuser.

Tentunya, kamu bisa mendapatkan beragam produk essential oil di atas dan produk-produk lainnya yang bisa dibeli di Oils2Hope yang melayani pengiriman di seluruh Indonesia!

Oils2Hope adalah Young Living Essential Oil Enthusiast and Lifestyle Educator. Oils2Hope menyediakan produk-produk Young Living dari D. Gary Young, yang mengandung bahan alami dari ekstrak tumbuhan spesifik dan diproses secara optimal untuk memaksimalkan potensi dan kebaikannya. Untuk informasi produk diffuser dengan harga brand partner Young Living yang tersedia, klik pada tautan daftar brand partner di website kami. Klik di sini!

Baca juga: Rekomendasi Essential Oil Aromaterapi untuk Keluarga

Article written by Stephanie
Stephanie adalah penikmat kuliner sejati dan pencinta alam yang suka menjelajah. Lahir dan dibesarkan di Indonesia, ia mengembangkan rasa penasaran yang mendalam terhadap berbagai makanan dan budaya lokal. Dia selalu mencari petualangan kuliner baru, baik itu mencoba resep baru di dapur sendiri, atau menemukan rumah makan tersembunyi di tempat-tempat yang belum pernah ia kunjungi sebelumnya.

Related Posts

o2hlounge white logo
Disclaimer: Information on the website is for educational and information purposes only and is not to be used to diagnose, treat or prevent disease.
Copyright © 2020 - 2023. O2h Lounge.
chevron-down