Merawat dan menjaga kesehatan kulit saat ini menjadi salah satu kebiasaan yang saat ini sedang digandrungi oleh banyak orang. Tidak jarang, penggunaan skincare bagi tubuh dan kulit menjadi populer sehingga banyak rekomendasi produk perawatan kulit dan tips cara merawat kulit wajah.
Key Takeaways
Salah satu produk perawatan kulit yang sering digunakan adalah pelembab. Nyatanya, produk pelembab dapat bekerja maksimal saat digunakan bersama produk Rose Ointment Young Living. Apa saja kebaikannya? Bersama Oils2Hope, Young Living Essential Oil Enthusiast and Lifestyle Educator, mari kita cari tahu lebih lanjut lewat artikel ini!
Rose Ointment Young Living merupakan produk salep yang dapat membantu mengunci kelembapan pada kulit untuk menghidrasi, menenangkan, melembutkan, dan membuat kulit tampak lembab dan sehat.
Rose Ointment Young Living diformulasikan dari Sunflower seed wax, Astrocaryum murumuru seed butter, sunflower seed oil, capric triglyceride, raspberry seed oil, castor seed oil, jojoba seed oil, marula seed oil, avocado seed oil, argan seed oil, dan berbagai bahan alami lainnya yang membantu merawat dan menjaga kesehatan kulit.
Dengan bahan-bahan alami tersebut, Rose Ointment Young Living diformulasikan untuk kulit sensitif karena menggunakan bahan nabati alami. Tidak hanya itu, Rose Ointment Young Living juga serbaguna karena dapat diaplikasikan di berbagai tubuh.
Baca juga: Kenali Mirah Cleansing Oil Young Living untuk Merawat Kulit Wajah
Ternyata, ada berbagai kebaikan dari pelembab kulit yang bisa kamu rasakan. Mari kita ulas satu persatu.
Tujuan utama dari pelembab kulit adalah untuk membantu mencegah kulit kering. Menurut Journal of Clinical Medicine Research, pelembab sendiri memiliki peran penting untuk mencegah kulit kering. Kandungan yang terdapat dalam pelembap dapat membantu meningkatkan dan menjaga kelembapan kulit agar tidak kering.
Kulit yang lembap dapat membantu menjaga kelembutan kulit dan menjaga penampilan. Oleh Karena itu, menggunakan pelembab dapat membantu menghaluskan kulit. Hal ini dapat membantu mencegah penuaan dini pada kulit sehingga menyebabkan kerutan.
Kulit secara alami akan menghasilkan sel-sel kulit baru untuk menggantikan sel kulit mati. Efektivitas regenerasi sel-sel kulit akan lebih efektif apabila kulit dalam kondisi lembap. Oleh karena itu, penggunaan pelembab dapat membantu memudahkan proses regenerasi sel-sel kulit mati yang dapat menyebabkan penuaan.
Baca juga: Kenali Kebaikan Bloom Collagen dari Young Living untuk Kulitmu
Rose Ointment Young Living bekerja dengan mengunci kelembapan kulit dan membantu mengisi kembali skin barrier untuk menjaga kelembapan kulit. Berdasarkan temuan Rebecca Joy melalui Healthline, skin barrier melindungi kulit dan tubuh dari radikal bebas. Selain itu, Rose Ointment Young Living juga bekerja dengan menghidrasi, menenangkan, dan melembutkan kulit secara perlahan. Berkat bahannya yang 100 persen nabati dan alami, Rose Ointment Young Living dapat digunakan untuk kulit yang sensitif.
Itu tadi penjelasan terkait kebaikan dari Rose Ointment Young Living. Tentunya, kamu bisa mendapatkan segala kebaikan dari Rose Ointment Young Living hanya di Oils2Hope.
Oils2Hope adalah Young Living Essential Oil Enthusiast and Lifestyle Educator. Oils2Hope menyediakan produk-produk Young Living dari D. Gary Young, yang mengandung bahan alami dari ekstrak tumbuhan spesifik dan diproses secara optimal untuk memaksimalkan potensi dan kebaikannya. Untuk informasi produk diffuser dengan harga brand partner.